Arti Mimpi Dalam Islam



Apa makna atau arti mimpi saya? Apakah akan mempengaruhi masa depan saya? Tanya Tedi seputar mimpinya yang cukup panjang setelah tidur di pagi hari.
PERTANYAAN
Assalamu'alaykum warohmatulloh wabarokatuh.

Perkenalkan, Nama saya Tedi (bukan nama sebenarnya--red) dari Banyuwangi, saya ingin mengetahui hal hal dibalik mimpi aneh yang baru saja saya alami dan masih sangat jelas bagaimana detail kejadian dalam mimpi tersebut. sebelumnya, saya ingin menanyakan, apakah Mimpi setelah sholat subuh itu memiliki Arti ataukah tidak ? Jika memang memiliki Arti, mohon penjelasannya. Mimpi saya terjadi sepulang saya dari jama'ah Sholat subuh di Masjid tadi pagi. Sebelum saya tidur, seperti biasa, membaca do'a dan tidak memikirkan apa apa karena saat itu memang tidak ada satu fikiran yang membebani.

Mimpinya kira kira begini, saat itu saya pergi ke suatu tempat yang belum pernah saya kunjungi sebelumnya bersama beberapa teman teman saya, kemudian saya tiba di sebuah tempat seperti pondok pesantren dimana disana ada Santri dan juga ada seorang Ulama/Kyai yang sudah agak tua namun saya juga tidak mengenalnya, tak lama kemudian saya duduk duduk dan dipanggil oleh Kyai tersebut, kami berbincang bincang sejenak kemudian beliau tiba tiba memegang kepala saya, beliau mengucapkan do'a do'a kemudian menghembus hembuskan nafas dari mulutnya ke kepala saya, seketika kepala saya menjadi terasa sangat ringan tiap kali beliau menghembuskan nafasnya dan rasanya sangat nyata sekali, setelah selesai beliau melihat saya dan tersenyum. kemudian saya dan teman-teman memutuskan untuk pulang, ketika pulang saya mencari cari dimana sepatu saya, sedangkan sepatu milik teman-teman saya masih di tempatnya dan hanya sepatu saya saja yang hilang, tiba tiba Kyai tersebut berbicara kepada saya bahwa sepatunya ada di belakang pondok pesantren dimana sepertinya termpat tersebut terhubung dengan pemilik pondok pesantren tersebut. sayapun kesana dan masih tidak menemukan sepatu saya dan pintu menuju kembali ke pesantren seperti ada yang sengaja menutup, tiba tiba ada satu jalan yang menuju masuk ke suatu rumah, sayapun masuk ke situ karena tak ada jalan lain. di dalam nya saya disambut dua orang gadis kakak beradik yang wajahnya mirip, keduanya cantik namun saya belum pernah mengenal atau bertemu seseorang yang wajahnya seperti itu. mereka melihat saya dengan penuh senyum. setelah itu salah satu dari mereka datang kepada saya, dia bilang kalo dia anak pertama dari Kyai pemilik Pondok pesantren tersebut, kemudian kami berbincang bincang entah apa saja yang diperbincangkan dan kemudian saya terbanyun dengan perasaan bahagia, padahal sesaat setelah saya bangun saya masih tidak dapat mengingat mimpi yang telah saya alami tadi.

Sebelumnya saya mohon maaf jika konsultasi saya panjang lebar seperti ini, karena saya memang mengingat detail tentang mimpi saya tersebut dan saya sangat penasaran tentang Arti mimpi tersebut.

Saya tunggu email balasan dari Ustadz,
Shukran Katsir Ya Ustadz...

Wassalamu'alaykum warohmatulloh wabarokatuh...

Tedi,
Banyuwangi.

JAWABAN

Walaikumsalam wr. wb.

Dalam sebuah hadits sahih riwayat Bukhari Muslim (muttafaq alaih) Nabi bersabda:

الرؤيا الصالحة من الله، والرؤيا السوء من الشيطان، فمن رأى رؤيا فكره منها شيئاً فلينفث عن يساره ثلاثاً، وليتعوذ بالله من الشيطان لا تضره، ولا يخبر بها أحداً، فإن رأى رؤيا حسنة فليبشر بها ولا يخبر إلا من يحب

Artinya: Mimpi yang baik itu dari Allah sedang mimpi buruk itu dari setan. Barangsiapa bermimpi buruk, kemudian meludah ke kiri (tanpa keluar air ludah) tiga kali dan mengucapkan ta'awwudz (yaitu, ucapan audzubillahi minasyaitanirrojim), maka syaitan tidak akan mengganggunya dan hendaknya tidak memberitahu siapapun. Dan barangsiapa yang bermimpi baik, maka bergembiralah dan jangan meberitahu kecuali pada orang yang kamu senangi.

Dari hadits di atas, ada dua hal yang bisa kita ambil pelajaran. Pertama, bahwa mimpi baik atau buruk itu dapat memengaruhi perasaan kita setelah bangun. Oleh karena itu, dianjurkan membaca doa sebelum tidur agar terhindar dari mimpi buruk yang hanya akan membuat kita merasa tidak bahagia.

Kedua, bahwa mimpi itu tidak berhubungan dengan masa depan kita. Mimpi tidak dapat dijadikan pertanda yang memengaruhi masa depan. Begitu juga, mimpi tidak dapat dijadikan dalil syariah atau duniawi untuk melakukan atau meninggalkan sesuatu. Karena Islam sudah meletakkan dasar aturan yang jelas dalam Quran dan Hadits tentang kewajiban dan larangan dan itu bersifat final.

Oleh karena itu, lupakan mimpi anda. Dan teruslah melangkah menyongsong masa depan dengan kerja keras, visi yang jelas dan ketaatan total pada Allah dan Rasul-Nya.

Semoga bermanfaat.

Referensi : http://www.alkhoirot.net/2011/12/arti-mimpi-dalam-islam.html


Responses

1 Respones to "Arti Mimpi Dalam Islam"

Unknown mengatakan...

Halo pak ,
sangat mantap sharingnya tentang arti mimpi pak...

Mungkin Kamus Arti Mimpi bisa jadi referensi untuk mengetahui mimpi-mimpi yang lainnya...

salam mimpi


31 Desember 2014 pukul 11.39

Posting Komentar

•Sangat Saya Hormati Jika Anda Meninggalkan Komentar di Blog ini

•Mohon Maaf Blog ini Tidak Terima Komentar yang Mengandung Sara , Spamming , Flamming

•Kritik Dan Saran Dari Pembaca Semoga Bisa Membantu Memajukan Blog Ini

Regards : ~Sofyan_oZ~

 

Statistic Blog's



Free Page Rank Tool
Return to top of page Copyright © 2012 Always-Sharing | Blogspot Tutorial | From Zero To Hero | Template by HackTutors